Text
Perancangan Dan Implementasi Aplikasi Pelayanan Pemeriksaan Kesehatan Berbasis WEB (Studi Kasus Puskesmas Cigugur Tengah)
Berdasarkan studi pendahuluan yang dilakukan oleh penulis di Puskesmas Cigugur Tengah, ditemukan bahwa dalam pelayanan pemeriksaan kesehatan, pencatatan identitas pasien dan hasil pemeriksaan serta buku registernya masih menggunakan metode konvensional sehingga menyebabkan tulisan tidak terbaca, dan kesalahan dalam menulis dan menyebabkan buku register menjadi rentan hilang dan sobek. Dari permasalahan diatas penulis bermaksud membuat suatu Aplikasi Pelayanan Pemeriksaan Kesehatan Berbasis Web. Metodologi penelitian yang digunakan yaitu metode waterfall dengan framework lavarel, selain itu sistem ini menggunakan bahasa pemrograman PHP dan MySQL sebagai database. Hasil penelitian dengan dibangunnya aplikasi pelayanan pemeriksaan kesehatan mempermudah dalam pendaftaran pasien, pembatasan pasien, perekapan data pelayanan pemeriksaan kesehatan (surat sehat dan surat buta warna) dan dalam operasional kerja sistem pelayanan pemeriksaan kesehatan di Puskesmas Cigugur Tengah. Berdasaran pengujian blackbox bahwa sistem ini sudah sesuai fungsinya dan berdasarkan pengujian UAT persentase aplikasi ini 90,76% (sangat baik).
Kata Kunci: Aplikasi, Pelayanan, Pemeriksaan, Surat Sehat, Surat Buta Warna
TI 220012 | TI 422 IND p | My Library | Available |
No other version available